Danramil Grabag Berikan Jam Komandan Kepada Anggota

    Danramil Grabag Berikan Jam Komandan Kepada Anggota
    Pengarahan Danramil 06/ Grabag Kodim 0705/ Magelang Kapten inf Mabruron Kepada Seluruh Anggota di Aula Makoramil

    MAGELANG - Sebagai bentuk penerapan disiplin dalam hal pengawasan terhadap para anggotanya, Danramil 06/ Grabag Kodim Magelang Kapten inf Mabruron, memberikan pengarahan atau yang lebih dikenal jam Komandan kepada seluruh anggota Koramil di aula Makoramil Grabag, Selasa( 28/03).

    Jam Danramil tersebut sudah rutin dilaksanakan setiap dua Minggu sekali, dengan diadakannya  pengarahan oleh Danramil merupakan suatu bentuk perhatian seorang pimpinan terhadap seluruh anggota yang ada.

    Dengan adanya jam komandan sebagai upaya memberikan informasi maupun perkembangan situasi serta untuk menyamakan sikap dalam mendukung tugas - tugas di lapangan, sehingga peran aktif sebagai Babinsa yang sehari hari bersama warga masyarakat di wilayah dapat menjadi panutan disetiap langkahnya.

    Kegiatan jam komandan dihadiri seluruh anggota Koramil dimaksudkan untuk menyampaikan beberapa informasi terkini tentang maraknya aksi kenakalan remaja di wilayah kota maupun kabupaten Magelang, " ungkap Kapten Inf Mabruron.

    Masih dikatakan Danramil, dengan adanya kenakalan remaja yang terus meningkat Koramil bersama Polsek Grabag untuk bersinergi dengan langkah melaksanakan patroli gabungan guna mencegah dan antisipasi Kenakalan remaja di wilayah Kecamatan Grabag.

    " Temu cepat dan lapor cepat merupakan salah satu tindakan setiap Babinsa dalam melaksanakan tugas di wilayah binaan, sehingga kecepatan dalam melangkah merupakan peran penting dalam pelaporan ke komando atas, " jelas Kapten Inf Mabruron.

    Jangan kendor dan terus dalam upaya peningkatan pembekalan wawasan kebangsaan di setiap sekolah binaan masing-masing.

    Lanjut Danramil, dalam bulan Ramadhan bulan penuh berkah ini, bekali setiap anggota dengan perbanyak kegiatan ibadah baik sholat berjamaah, maupun membaca ayat-ayat suci Al-Qur'an.

    Mudah - mudahan dengan adanya pengarahan hari ini, sebagai upaya meningkatkan keseragaman serta keselarasan guna berbuat dalam melayani dan membantu warga masyarakat di wilayah. Sehingga akan tercipta keamanan dan kenyamanan di lingkungan, " tutup Danramil.

    Pen: 0705/ MGL.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Prajurit Kodim 0705/ Magelang Bersama Polri...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Magelang Hadiri Konferensi Pers Terkait...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags